BRUXISM
Apakah yang dimaksud dengan bruxism? Bruxism adalah kebiasaan dimana seseorang seringkali menggertakkan gigi-gigi ( grinding ), menekan, atau menggesekkan giginya ke atas dan ke bawah ( clenching ) maupun ke kanan dan ke kiri secara tidak sadar dapat terjadi pada saat beraktivitas di siang atau malam hari saat tidur. Mengapa bisa terjadi bruxism? Sampai saat ini, belum diketahui secara pasti hal apa saja yang menjadi penyebab utama bruxism. Namun, ada beberapa faktor fisik dan psikologis yang bisa menjadi pemicu terjadinya bruxism, di antaranya: · Keadaan psikis seperti emosi, gelisah, stres , frustrasi, atau merasa tegang · Letak gigi atas dan bawah yang abnormal (maloklusi) · Gangguan tidur ( sleep apnea) · Respons terhadap nyeri dari sakit telinga atau teething pada anak · Efek samping yang tidak umum dari beberapa obat psikiatrik, seperti antidepresan. · Kebiasaan buruk · Asam lambung naik ke kerongkongan ( Gastroesophageal reflux disease /GERD). ·